Update 9 Juni, Covid-19 dan Penyaluran BLT Dana Desa di Kabupaten Sumbawa

Sumbawa443 views

Sumbawa Besar,Mediasumbawa,com. Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Kabupaten Sumbawa melalui Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa kembali meliris perkembangan harian penanganan Covid-19 di Kabupaten Sumbawa.

“Hari ini tercatat 32 penambahan kasus baru Covid-19 secara kumulatif walaupun tidak ada penambahan kasus terkonfirmasi positif. Sehingga sampai hari ini telah tercatat 10.755 kasus Covid-19 di Kabupaten Sumbawa”, jelas Drs. H. Hasan Basri, MM Sekda Sumbawa selaku Kepala Sekretariat GTPPC-19 Kabupaten Sumbawa, pada Selasa siang (09/06/2020) di Posko Penanganan Covid-19 Kabupaten Sumbawa.

Selanjutnya, Sekda Hasan Basri menjelaskan bahwa sebanyak 9.206 adalah Pelaku Perjalanan Tanpa Gejala (PPTG) atau bertambah 13 kasus dari laporan sebelumnya, dimana 8,875 orang diantaranya telah selesai melaksanakan isolasi mandiri. Dan sisanya 311 orang masih menjalani isolasi mandiri.

Lebih lanjut, dikatakanya bahwa terdapat 935 Orang Tanpa Gejala (OTG) tetapi memiliki hubungan erat dengan kasus yang terkonfirmasi positif, atau bertambah 17 orang dari laporan sebelumnya. Dimana 771 OTG telah selesai menjalani isolasi mandiri, dan terdapat 164 OTG masih melaksanakan isolasi mandiri.

Sampai saat ini perkembangan Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 488 orang, dimana 475 Orang ODP selesai pemantauan dan 13 Orang ODP masih dalam pemantauan. Sedangkan total kumulatif PDP dan Konfirmasi Positif COVID-19 sebanyak 126 orang atau ada 2 penambahan kasus baru.

Sebanyak 88 Orang adalah dengan status Pasien Dalam Pengawasan (PDP). 54 Orang PDP dinyatakan sembuh (2 x swab negatif), 3 orang PDP meninggal dunia dan 31 orang masih dalam pengawasan di Rumah Sakit Provinsi NTB Manambai Abdulkadir, RSUD Kabupaten Sumbawa dan sebagian ditempatkan di Karantina Terpadu.

Dari 38 orang total terkonfirmasi positif Covid-19 dengan rincian klaster yaitu 1 orang meninggal dunia yang belum diketahui sumber penularanannya, 13 orang sudah dinyatakan sembuh, terdiri dari 1 orang dari Klaster Jakarta, 7 orang dari Klaster Gowa, 2 orang dari Kontak Erat Klaster Gowa, 1 orang dari Klaster Sukabumi, dan 1 Orang tidak diketahui paparannya, dan 1 Orang kontak erat Kasus nomor 393 asal Lombok Barat.

Saat ini terdapat 24 Orang masih positif dan dirawat di Rumah Sakit yang terdiri dari 1 Orang Klaster Gowa, 5 Orang Kontak Erat dengan Klaster Gowa, 3 Orang Kluster Magetan, 2 Orang Nakes (Tenaga Kesehatan)  kontak erat dengan pasien positif dirawat di RSMA. 2 Orang kontak Erat dengan Klaster Gowa, 7 Orang kluster Magetan, 1 Orang kluster Magetan dan kontak erat dengan kasus nomor 263, 2 Orang Nakes (Tenaga Kesehatan) kontak erat dengan pasien positif  dirawat di RSUD Sumbawa. dan 1 Orang tidak diketahui paparannya, saat ini di rawat di RSU Provinsi di Mataram berdasarkan release Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi NTB tanggal 5 Juni 2020 malam.

Selain itu, Dinas PMD Kabupaten Sumbawa telah mencatat realisasi Penyaluran BLT Dana Desa di 157 Desa se Kabupaten Sumbawa untuk masyarakat yang berpotensi terdampak pandemi Covid-19 di Kabupaten Sumbawa sampai dengan hari ini, Selasa (9/6/2020) yaitu mencapai 18,342 milyar rupiah dengan rincian yaitu pada Bulan April 2020 telah tersalur di 150 Desa dengan jumlah total sasaran sebanyak 19.875 keluarga penerima manfaat dengan nilai total sebesar 11,925 milyar rupiah atau 95,54% dari target yang ditentukan.

Sedangkan, pada Bulan Mei 2020 telah tersalur di 81 Desa dengan jumlah total sasaran sebanyak 9.791 keluarga penerima manfaat dengan nilai total sebesar 5,874 milyar rupiah  atau 51,59% dari target yang ditentukan.

Dan, sampai Minggu ke-2 Bulan Juni 2020 baru tersalur di 5 Desa dengan jumlah total sasaran sebanyak 907 keluarga penerima manfaat dengan nilai total sebesar 544,2 juta rupiah  atau 3,18%  dari target yang ditentukan.

Dinas PMD Kabupaten Sumbawa bersama instansi terkait terus mendorong dan menfasilitasi Pemerintah Desa terhadap proses pencairan Dana Desa sehingga penyaluran BLT Dana Desa dapat tersampaikan kepada keluarga penerima manfaat sesuai target yang diamanatkan oleh Pemerintah Pusat untuk membantu pengamanan sosial-ekonomi masyarakat selama masa pandemi Covid-19.

Selain BLT Dana Desa, Pemkab Sumbawa juga menggelontorkan Bansos Tunai Sahabat, serta memfasilitasi penyaluran JPS Gemilang dari Pemprov NTB serta Bantuan Sosial Tunai (BST), PKH dan Program Sembako Reguler yang digulirkan oleh Pemerintah Pusat. (MS/ra)

Komentar