PKB Jawara Pileg DPR RI Dapil NTB 1

Berdasarkan rekapitulasi hasil sementara yang dikutip dari Real Count KPU, Partai yang dikomandoi Muhaimin Iskandar alias Cak Imin ini berpotensi besar meraih 1 kursi dari Dapil NTB 1. Terlihat secara konsisten Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) berada di posisi pertama, kemudian disusul PKS, NasDem, PAN dan Gerindra.

Dari hasil pengamatan sementara, PKB berhasil unggul di 3 wilayah, yakni Kabupaten Bima, Kota Bima dan Dompu. Sementara PKS hanya unggul di Kabupaten Sumbawa saja.

Partai NasDem yang menduduki peringkat kedua selalu membututi suara PKB. Di mana PKB meraih suara terbanyak, disana ada NasDem. Namun, yang menarik dari raihan suara pada Pemilu tahun 2024 ini, Partai Gerindra yang pada Pemilu 2019 menjadi juara di Kabupaten Bima, tahun ini agak menurun.

Dari pantauan real count KPU (17/02) pukul 10.00, PAN masih berada di posisi keempat dengan raihan suara 34.977 suara. Yang menarik dari Partai ini, hampir suaranya menyebar di seluruh wilayah.

Jika tren ini terus menerus bertahan, dari Dapil NTB 1 PKB dipastikan lolos ke Senayan, diikuti NasDem, PKS atau PAN.

Komentar