Raih WTP Ke- 8, Pemkab Sumbawa Terima Penghargaan

Headline, Sumbawa6,381 views

Sumbawa Besar, Media Sumbawa,- Pjs. Bupati Sumbawa, Ir. Zainal Abidin, M.Si didampingi Sekretaris Daerah Kab. Sumbawa Drs. H. Hasan Basri, MM menerima plakat dan Piagam penghargaan dari Pemerintah Pusat melalui Kementerian Keuangan RI atas prestasi Kab. Sumbawa meraih predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk kedelapan kalinya secara berturut-turut. Plakat dan piagam penghargaan opini WTP tersebut, diserahkan langsung oleh Kepala Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Nusa Tenggara Barat, Syarwan, SE.,MM. Senin, (19/10) di Ruang Rapat Sekretaris Daerah Kab. Sumbawa.

Kakanwil Ditjen Perbendaharaan Prov. NTB dalam arahannya menyampaikan penghargaan terkait dengan capaian opini tertinggi dalam penyusunan laporan keuangan yang diraih Kab. Sumbawa yaitu Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Dikatakan bahwa, dengan meraih WTP ini maka Kab. Sumbawa telah membantu Pemerintah Pusat untuk meraih opini WTP juga.

“Ibu Menteri keuangan memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya atas prestasi ini, ini semua berkat sinergi yang kuat semua pihak sehingga bisa terwujud pemeriksaan LKPD dengan opini WTP. Opini WTP ini adalah opini tertinggi dan dengan WTP ini juga sebenarnya sangat membatu pemerintah pusat, karena kalau di sini WTP artinya untuk kesempatan WTP Pemerintah Pusat besar.” Ujarnya

Disampaikan, bahwa dengan WTP ini berarti Pemerintah telah melakukan pelaporan keuangan sesuai dengan aturan, prosedur dan prinsip-priinsip akuntansi. “Dengan WTP ini artinya kita sudah melakukan pelaporan keuangan sesuai dengan aturan, prosedur dan prinsip-prinsip akuntansi dengan harapan investor akan mudah menempatkan dananya atau modalnya ke Negara kita.” Lanjutnya

Sementara itu, Pjs. Bupati Sumbawa dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kakanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi NTB yang berkenan datang langsung menyerahkan plakat dan piagam penghargaan ke Kab. Sumbawa.

Dikesempatan tersebut juga, Pjs Bupati Sumbawa berharap dapat mempertahankan predikat opini WTP ini dan kedepannya berusaha lebih baik lagi. “Mudah-mudahan WTP ini tetap bisa kami pertahankan, bahkan untuk tahun-tahun selanjutnya kami berusaha untuk lebih baik lagi”. Ujarnya (MS/SP)

Komentar