Wabup Sumbawa Ikuti Peringatan Hari Ibu di Jakarta

Pemerintahan86 views

Sumbawa- mediasumbawa.com- Seluruh kepala daerah perempuan se-Indonesia berkumpul untuk merayakan Pembukaan Rangkaian Peringatan Hari Ibu ke-95. Acara prestisius ini secara resmi dibuka oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, KH. Maruf Amin di Istora Senayan Jakarta, Selasa 14 November 2023.

Dalam sambutannya, Wakil Presiden KH, Maruf Amin, mengatakan bahwa perempuan harus saling mendukung untuk menciptakan lingkungan untuk bertumbuh dan berkontribusi bersama.

“Di era kemajuan teknologi dan penggunanaan media sosial yang masif, perempuan indonesia menjadi teladan dalam menyerap dan menyebarkan secara bijak dan cerdas,” kata wapres.

Menurut wapres, perempuan Indonesia menjadi yang terdepan dalam menyukseskan gerakan bangga menggunakan produk dalam negeri. Kemudian, demokrasi memberi peluang bagi perempuan untuk berkontestasi pada pemilu dimana pilkada telah banyak melahirkan pemimpin perempuan.

“Peran perempuan dibidang ekonomi, perempuan menggerakkan sebagian besar UMKM yang menopang ekonomi nasional. Aksi heroik kaum perempuan Indonesia selama pandemi COVID-19 mempertahankan ekonomi keluarga dan membantu lingkungan sekitar melewati masa-masa sulit,” ungkapnya.

Wakil Bupati Sumbawa, Hj. Dewi Noviany, S. Pd M. Pd, menyampaikan tidak hanya kepala daerah perempuan yang hadir, tetapi juga pimpinan pusat organisasi perempuan serta perwakilan dari berbagai profesi yang dipegang oleh perempuan.

Hj. Dewi Noviany, mengungkapkan kegembiraannya melihat para perempuan hebat dan gemilang berkumpul dalam satu tempat untuk merayakan pencapaian dan perjuangan bersama.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada RA Kartini, yang telah membuka jalan bagi kesetaraan gender sehingga saat ini kaum perempuan bisa setara dengan kaum pria.

Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, antara lain Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Ibu Bintang Puspayoga, Wakil Ketua MPR RI, Ibu Lestari, kepala desa perempuan, serta pimpinan dari organisasi perempuan dan mitra pembangunan.

“Seluruh kepala daerah bupati dan wakil bupati dari seluruh Indonesia juga turut memeriahkan acara ini,” katanya.

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Ibu Bintang Puspayoga, menyampaikan sambutan mengenai peran kunci perempuan dalam memajukan bangsa. Hadir pula dalam acara tersebut adalah Najwa Shihab, yang turut menyemarakkan suasana.

Dengan semangat “Perempuan Tangguh Indonesia Maju”, peringatan Hari Ibu tahun 2023 di Istora Senayan Jakarta ini menjadi momentum penting untuk merayakan kemajuan perempuan Indonesia dan bersatu menuju masa depan yang lebih gemilang. (Ms/En)

Komentar