Lingkungan KTC Masih Ada Sampah, Wabup Ajak Seluruh OPD Jadikan KTC Sebagai Lingkungan Kerja Yang Indah Bersih dan Nyaman

KSB43 views

Sumbawa Barat, mediasumbawa.com- Sejumlah Sampah di lingkungan komplek perkantoran Kemutar Telu Centre (KTC) di kabupaten Sumbawa Barat masih terdapat sampah yang belum di bersihkan oleh petugas setempat, sejumlah tumpukan sampah tersebut persis berada di selokan dan drainase komplek perkantoran setempat. Hal tersebut membuat Wakil Bupati Sumbawa Barat Hj. Hanifa S.Pt, M.MInov angkat bicara, dirinya mengajak kepada seluruh karyawan karyawati yang bekerja di lingkup Pemkab Sumbawa Barat yang berkantor di Kompleks KTC untuk menjadikan Komplek KTC sebagai kantor pemerintahan yang indah, bersih dan nyaman.

“Iya kita harus bekerja bersama dalam menciptakan lingkungan kerja yang indah, bersih dan nyaman, selain juga dinas terkait harus bekerja maksimal terutama yang membidangi sampah. Masih ada selokan-selokan atau drainase di lingkungan KTC ini tertumpuk sampah, itu harus segara di bersihkan,” ungkapnya.

Dijelaskan Wabup, menciptakan lingkungan yang bersih merupakan kewajiban bersama sehingga dirinya telah membuat surat edaran untuk selalu memprogramkan kegiatan Jumat bersih, dan itu harus dapat dilaksanakan oleh seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di setiap lingkungan kerjanya masing-masing.

“Saya sudah membuat surat edaran untuk selalu dilaksanakannya kegiatan Jumat bersih. Ini kita laksanakan dalam rangka untuk menciptakan lingkungan kerja kita agar menjadi sehat indah dan bersih. Karena jika lingkungan kerja kita tidak sehat bersih maka akan berpengaruh terhadap kinerja kita,” jelas wabup

Lebih lanjut Wabup, mulai saat ini dirinya akan selalu berkeliling ke seluruh dinas untuk mengecek sampai sejauh mana dinas-dinas ini berkomitmen untuk menciptakan suasana bersih dan sehat di lingkungan kerjanya masing-masing. Tentu juga, yang harus diperhatikan untuk selalu kelihatan indah dan bersih itu di spot-spot yang sering dikunjungi oleh para pendatang.

“Kita ingin jadikan KTC ini sebagai lingkungan kerja yang indah dan memberikan kesan yang baik terhadap pengunjung yang datang ke Kabupaten Sumbawa Barat,” tandasnya

Dirinya juga meminta kepada kasat pol PP untuk bisa memanfaatkan pos jaga yang sudah dibuatkan digerbang. Hal ini penting untuk bisa memantau siapa saja yang masuk ke lingkungan KTC ini terutama banyaknya hewan-hewan ternak yang masuk lingkungan KTC memakan tanaman serta pohon-pohon yang tumbuh di dalam lingkungan KTC serta kotorannya bertebaran di mana-mana, sehingga bisa mengganggu keindahan lingkungan KTC.

“Saya harap kasat pol PP dapat menertibkan ini semua agar tidak ada lagi hewan ternak yang masuk secara liar di lingkungan KTC,” demikian Wabup. (ms/an)

Komentar

Berita Pilihan