Update 15 Juli, Delapan warga Sumbawa Positif Covid-19

NTB331 views

Mataram, Mediasumbawa.com,-Ketua Pelaksana Harian Gugus Tugas Provinsi NTB, Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si. dalam keterangan Persnya menyebutkan, bahwa pada hari ini, Rabu, 15 Juli 2020, telah diperiksa di Laboratorium PCR RSUD Provinsi NTB, Laboratorium PCR RS Unram, Laboratorium PCR Genetik Sumbawa Technopark, Laboratorium PCR RSUD Kota Mataram, Laboratorium TCM RSUD Provinsi NTB, dan Laboratorium TCM RSUD Praya, sebanyak 561 sampel dengan hasil 500 sampel negatif, 31 sampel positif ulangan, dan 30 sampel kasus baru positif Covid-19. dimana delapan diantaranya merupakan warga Kabupaten Sumbawa.
Kasus baru positif dari kabupaten Sumbawa tersebut, 23. Pasien nomor 1641, an. Ny. F, perempuan, usia 43 tahun, penduduk Desa Kalimango, Kecamatan Alas, Kabupaten Sumbawa. Pasien tidak pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit. Riwayat kontak dengan orang sakit Covid-19 belum teridentifikasi. Saat ini dirawat di Ruang Isolasi RSUD Sumbawa dengan kondisi baik dengan kondisi baik;

  • Pasien nomor 1642, an. Tn. IM, laki-laki, usia 50 tahun, penduduk Desa Dalam, Kecamatan Alas, Kabupaten Sumbawa. Pasien tidak pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit. Riwayat kontak dengan orang sakit Covid-19 belum teridentifikasi. Saat ini dirawat di Ruang
    Isolasi RSUD Sumbawa dengan kondisi baik;
  • Pasien nomor 1643, an. Ny. S, perempuan, usia 39 tahun, penduduk Desa Luar, Kecamatan Alas, Kabupaten Sumbawa. Pasien tidak pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit.
    Riwayat kontak dengan orang sakit Covid-19 belum teridentifikasi. Saat ini dirawat di Ruang Isolasi RSUD Sumbawa dengan kondisi baik;
  • Pasien nomor 1644, an. Ny. H, perempuan, usia 58 tahun, penduduk Desa Lekong, Kecamatan Alas Barat, Kabupaten Sumbawa. Pasien tidak pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit. Riwayat kontak dengan orang sakit Covid-19 belum teridentifikasi. Saat ini dirawat di Ruang Isolasi RSUD H.L. Manambai Abdulkadir dengan kondisi baik;
  • Pasien nomor 1645, an. Ny. N, perempuan, usia 47 tahun, penduduk Desa Gontar, Kecamatan Alas Barat, Kabupaten Sumbawa. Pasien tidak pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit. Riwayat kontak dengan orang sakit Covid-19 belum teridentifikasi. Saat ini dirawat di Ruang Isolasi RSUD H.L. Manambai Abdulkadir dengan kondisi baik;
  • Pasien nomor 1646, an. Tn. S, laki-laki, usia 40 tahun, penduduk Desa Sepakat, Kecamatan Plampang, Kabupaten Sumbawa. Pasien tidak pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit. Riwayat kontak dengan orang sakit Covid-19 belum teridentifikasi. Saat ini dirawat di Ruang Isolasi RSUD H.L. Manambai Abdulkadir dengan kondisi baik;
  • Pasien nomor 1647, an. Tn. MDHMN, laki-laki, usia 60 tahun, penduduk Desa Sepakat, Kecamatan Plampang, Kabupaten Sumbawa. Pasien tidak pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit. Riwayat kontak dengan orang sakit Covid-19 belum teridentifikasi. Saat ini dirawat di Ruang Isolasi RSUD H.L. Manambai Abdulkadir dengan kondisi baik;
  • Pasien nomor 1648, an. Tn. A, laki-laki, usia 33 tahun, penduduk Desa Bunga Eja,
    Kecamatan Empang, Kabupaten Sumbawa. Pasien tidak pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit. Riwayat kontak dengan orang sakit Covid-19 belum teridentifikasi. Saat ini dirawat di Ruang Isolasi RSUD H.L. Manambai Abdulkadir dengan kondisi baik.

  • sedangkan 22 Positif Covid-19 lainnya yakni 12 dari Kota Mataram, 6 Lombok Barat, 1 pasien Lombok Tengah, 1 dari KLU, serta 1 Pasien dari Lotim. semua pasien dirawat dalam kondisi baik.

  • Selain itu, hari ini terdapat penambahan 27 (dua puluh tujuh) orang yang sembuh dari Covid-19 setelah pemeriksaan laboratorium swab dua kali dan keduanya negatif, yaitu 15 pasien sembuh dari kota Mataram teramsuk ada usia dua tahun, 7 dari Lombok Barat, 1 Lombok Timur serta 4 pasien dari luar Provinsi NTB masing-masing daru TaBanan, Bandung, surabaya dan Semarang.
    “Dengan adanya tambahan 30 (tiga puluh) kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19, 27 (dua puluh tujuh) tambahan sembuh baru, dan tidak ada kasus kematian baru, maka jumlah pasien positif Covid-19 di Provinsi NTB sampai hari ini (15/7/2020) sebanyak 1648 (seribu enam ratus
    empat puluh delapan) orang, dengan perincian 1054 (seribu lima puluh empat) orang sudah sembuh, 85 (delapan puluh lima) meninggal dunia, serta 509 (lima ratus sembilan) orang masih positif dan dalam keadaan baik,” pungkasnya. (MS/SP)

Komentar