Progres Pengadaan Ternak Dievaluasi Setiap Minggu

Sumbawa265 views

Sumbawa Besar, mediasumbawa.com – Progres pengadaan ternak sapi di Kabupaten Sumbawa akan dievaluasi setiap minggu. Langkah ini dilakukan Dinas Peternakan dan Kesehatan (Disnakeswan) setempat untuk mempercepat proses pengadaan. Mengingat sejauh ini progresnya masih rendah yakni sekitar 17,3 persen pada pekan lalu.

Sebagaimana disampaikan Kepala Disnakeswan Kabupaten Sumbawa, H. Junaidi, S.Pt, paket pengadaan sapi Bali bibit betina dengan tinggi 100 cm sudah terealisasi 213 ekor atau sekitar 17,3 persen. Saat ini masih tersisa 1.019 ekor yang harus dikejar hingga berakhirnya masa kontrak yakni 15 Desember mendatang. Ke depannya, pihaknya akan melakukan evaluasi setiap minggu dengan harapan dapat mempercepat progres pengadaan. “Saya akan evaluasi per minggu ini. Dengan evaluasi per minggu nanti kita bisa tahu progresnya seperti apa, apa kendalanya dan apa langkah yang akan kita ambil. Saya akan diskusikan baik dengan penyedia maupun dengan pihak-pihak lain. Saya minta PPK untuk betul-betul mengawal,” tegasnya.

Diakuinya, terkait pengadaan ternak ini, pihaknya sudah melakukan pertemuan dengan Komisi II DPRD Kabupaten Sumbawa dan penyedia. Pertemuan tersebut dalam rangka mengevaluasi capaian berdasarkan target yang dilaksanakan penyedia. Kemudian langkah yang sudah dilakukan Dinas Peternakan. Selanjutnya pernyataan atau kesanggupan dari penyedia untuk merealisasikan pengadaan ternak sesuai dengan rencana.

Selain itu, sebelumnya pihaknya juga sudah melakukan pertemuan dengan penyedia dan beberapa pengusaha ternak untuk mempercepat pengadaan. Dari pertemuan itu, pengusaha ternak siap membantu mempercepat pengadaan. “Dari dua pertemuan sebelumnya dengan pengusaha dan Komisi II DPRD, ada harapan. Karena teman-teman di pengusaha siap membantu. Anggota DPR juga siap memfasilitasi,” terangnya.

Rencananya, lanjutnya, pihaknya kembali akan melakukan evaluasi pada Selasa mendatang. Pihaknya ingin meihat evektifitas dari pertemuan yang telah dilakukan. Apakah progresnya meningkat atau masih terdapat kendala. “Hari selasa besok terhitung seminggu setelah pertemuan dengan DPRD. Kita coba evaluasi apa yang menjadi hambatannya. Kita lihat sejauh mana progresnya. Kami tetap akan melakukan evaluasi supaya pengadaan ternak ini bisa dipercepat dan terealisasi sesuai dengan rencana,” pungkasnya. (msr/***)

Komentar