Dispopar Bina Management Pokdarwis

Uncategorized351 views

Sumbawa Besar, Media Sumbawa,-Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dispopar) Kabupaten Sumbawa berencana menggarap dua agenda pada Agustus mendatang. Agenda dimaksud yakni pelatihan terhadap kelompok sadar wisata (Pokdarwis) dan pelatihan pramuwisata.

“Kegiatan pelatihan ini akan digarap oleh Bidang Bidang Destinasi dan Bidang Pemasaran. Pelatihan semuanya di bulan Agustus,” ungkap Sekretaris Dispopar Kabupaten Sumbawa, Muhammad Irfan, SP., MM. kepada wartawan, Kamis (30/7).

Dijelaskannya, untuk Bidang Destinasi Pariwisata ada tiga jenis pelatihan yang rencananya diselenggarakan tanggal 10 sampai 20 Agustus. Lokasi pelatihan pertama di Pulau Moyo, Desa Labuhan Aji, untuk pelatihan manajemen home stay. Kemudian pelatihan surfing di Kecamatan Lunyuk dan pelatihan manajemen destinasi di Kota Sumbawa Besar.

Sedangkan yang akan diselenggarakan Bidang Pemasaran Pariwisata adalah pelatihan pramuwisata. Dari pelatihan ini ditargetkan terbentuknya sebuah organisasi profesi di Sumbawa yakni Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI). Organisasi ini akan menjadi mitra strategis Dinas Pariwisata dalam rangka pengembangan sektor pariwisata. Nantinya secara simultan juga akan mempertajam rencana pembentukan Perhimpunan Hotel Restoran Indonesia (PHRI), Asosiasi Travel Agent (ASITA), dan Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Kabupaten Sumbawa.

“Kalau persiapannya sekarang kita sudah mengidentifikasi calon peserta. Misalnya dari manajemen destinasi, rata-rata peserta itu dari pokdarwis. Kemudian untuk pramuwisatanya bekerja sama dengan DPD HPI NTB. Peserta sebagian besar dari tour guide atau pemandu wisata yang memang sudah aktif di Kabupaten Sumbawa. Jadi penting sekali pelatihan ini supaya teman-teman yang bergerak di dunia kepemanduan mendapatkan lisensi,” pungkasnya.(msr)

Komentar