Desa Terdampak Kekeringan Mulai Dapat Air Bersih

Sumbawa396 views

Sumbawa Besar, mediasumbawa.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumbawa mulai menyalurkan air bersih ke desa terdampak kekeringan yang tersebar di 17 kecamatan. Dalam pendistribusiannya dibagi menjadi 3 zona wilayah, yakni zona barat, tengah dan timur.

Plt. Kepala Pelaksana (Kalak)  BPBD Sumbawa – Muhammad Nurhidayat ST mengatakan, untuk zona barat telah disediakan 3 armada tangki air. Kemudian zona tengah ada 2 armada tangki air dan zona timur 3 armada tangki air.

“Kemarin mulai penyalurannya. Untuk wilayah Barat dari Alas sampai Alas Barat sudah mulai jalan, ada 3 tangki, wilayah tengah ada 2 tangki, Sumbawa Labuhan Badas, Moyo Utara, Moyo Hulu,  dan Moyo Hilir. Wilayah timur ada 3 tangki, Lopok, Lape, Maronge ada sumur bor kita ambil di Lape,” ungkapnya, Kamis (9/9).

Diungkapkannya, saat ini sudah ada 572 tangki air bersih. Ini merupakan bantuan dari Pemprov NTB. Pihaknya mendahulukan daerah pesisir dalam penyaluran, karena bersifat mendesak. “Adapun jumlahnya sekitar 572 tangki. Mungkin 10 sampaib15 hari selesai penyalurannya. Karena memang saat ini masyarakat sangat membutuhkan air bersih. Saya dahulukan daerah yang betul-betul kekurangan air. Terutama daerah pesisir. Sangat mendesak, setiap hari telpon,” jelasnya.

Diakuinya, jumlah ketersediaan air bersih yang ada tersebut masih kurang. Sebab kebutuhan masyarakat di Sumbawa dapat mencapai hingga ribuan tangki. “Ketika habis dari provinsi ini, kelanjutannya itu ada dua alternatif Pemda Kabupaten atau pusat. Saya berusaha cari ke pusat, sudah kita usualkan,” tuturnya. (msr/***)

Komentar