Sumbawa Besar, Mediasumbawa.com – Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa, Abdul Rafiq SH mempertanyakan progres eskplorasi PT AMNT di Blok Dodo dan Blok Rinti. Kepada KabarNTB.com, Rafiq berharap pihaknya dapat memperoleh informasi terbaru terkait kegiatan eksplorasi yang berlangsung puluhan tahun tersebut.
“Meski kewenangan pertambangan ada di provinsi, kami didaerah sebagaimana juga berhak mengetahui progresnya dan sekarang masih tanda tanya,” kata Rafiq.
Masih kata Ketua DPC PDIP tersebut, DPRD Kabupaten Sumbawa hingga hari ini belum pernah menerima update data terkait progres eksplorasi Blok Dodo maupun Blok Rinti. Karenanya Rafiq berharap anagement PT AMNT terbuka membangun komunikasi dengan eksekutif maupun DPRD.
“Kami minta managemen PT AMNT terbuka dan saling menghargai, beberapa waktu lalu kita mengundang namun Presiden Direktur PT AMNT tidak hadir, sampaikan kepada kami agar ada dasar kami menyampaikan kepada masyarakat, sampai kapan kita menunggu,” tegasnya.
Menurut Rafiq, eksplorasi di blok tersebut mesti segera ditingkatkan ke produksi agar dampak ekonominya dirasakan oleh masyatakat. (MS)
Komentar