Safari Ramadhan, Pimpinan DPRD dan Pemkab Sumbawa Serahkan Bantuan untuk Masjid Pernek

Sumbawa39 views

Sumbawa, mediasumbawa.com- Pimpinan DPRD Kabupaten Sumbawa turut mendampingi Pemerintah Kabupaten Sumbawa dalam melaksanakan Safari Ramadhan 1446 Hijriah. Rangkaian kegiatan tersebut dimulai dengan kunjungan ke Masjid Baitul Naim di Desa Pernek, Kecamatan Moyo Hulu, pada Sabtu (8/3/2025).

Acara ini dihadiri oleh Bupati Sumbawa Ir. H. Syarafuddin Jarot, M.P., Wakil Bupati Sumbawa Drs. H. Mohamad Ansori, Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa Nanang Nasiruddin, S.AP., M.M., Wakil Ketua II DPRD Gitta Liesbano, SH., M.Kn., Wakil Ketua III Zulfikar Demitry, SH., MH, serta anggota DPRD Kabupaten Sumbawa. Selain itu, hadir pula Kapolres Sumbawa, Kejari, Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Sumbawa, Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Sekretaris DPRD Kabupaten Sumbawa, Kepala BAZNAS Sumbawa, Kepala Kantor Kemenag Sumbawa, Ketua Umum MUI Kabupaten Sumbawa, beserta sejumlah kepala OPD, Camat, dan Kepala Desa se-Kecamatan Moyo Hulu.

Dalam sambutannya, Bupati H. Syarafuddin Jarot menegaskan komitmennya untuk mewujudkan Kabupaten Sumbawa yang unggul, maju, dan sejahtera. Ia menekankan pentingnya peningkatan iman dan takwa (imtaq) serta penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek).

“Kami ingin menanamkan nilai-nilai keimanan dalam setiap pekerjaan, agar kita bekerja dengan tulus dan ikhlas. Mari kita budayakan shalat berjamaah dan bekerja lebih cerdas, cepat, dan ikhlas. Insya Allah, cita-cita kita akan tercapai,” ujarnya.

Acara Safari Ramadhan ini juga diisi dengan tausiyah oleh Ustadz Syukri Rahmat, S.Ag., yang mengingatkan pentingnya keikhlasan dalam beribadah dan bekerja selama bulan Ramadhan.

“Ramadhan adalah pendidikan untuk menjadi manusia yang ikhlas. Mari kita bekerja dengan tuntas, cerdas, dan ikhlas, agar kita keluar dari Ramadhan dengan status muttaqin,” pesan Ustadz Syukri.

Sebagai bentuk kepedulian terhadap rumah ibadah, Pemkab Sumbawa bersama pimpinan DPRD Sumbawa juga menyerahkan bantuan untuk pembangunan Masjid Baitul Naim, bantuan Al-Quran, serta bingkisan untuk para pengurus masjid.

Kehadiran Bupati, Pimpinan DPRD, dan jajaran kepala OPD dalam Safari Ramadhan ini diharapkan dapat mempererat silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat serta menjadi momentum untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan di bulan suci Ramadhan. (frh)

Komentar