Sumbawa Besar, mediasumbawa.com- memasuki musim hujan, Pemerintah Kabupaten Sumbawa terus berupaya meningkatkan produktivitas pertanian. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan memberikan bantuan alat seperti traktor, mesin air, kendaraan tiga roda, serta pupuk bersubsidi kepada kelompok tani. Penyerahan bantuan secara simbolis dilakukan oleh Pjs. Bupati Sumbawa, Dr. Najamuddin Amy, S.Sos., MM., di Gudang Pertanian Dusun Bangkong, Desa Karang Dima. Kec. Labuhan Badas, Senin, 28 Oktober 2024
Dalam sambutannya, Dr. Najam mengatakan tujuan utama pemberian bantuan alsintan ini adalah untuk mengurangi kebutuhan tenaga kerja manual, seperti mengolah tanah, mencangkul, mengatur volume air dan memupuk, sehingga dapat dilakukan dengan lebih mudah dan mengurangi risiko cedera pada petani. Selain itu juga dihajatkan untuk meningkatkan kesejahteraan petani, meningkatkan produksi pertanian, dan mendukung ketahanan pangan masyarakat Kabupaten Sumbawa.
Dengan adanya bantuan ini, Dr. Najam berharap dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk menghasilkan panen yang lebih banyak dan berkualitas.
Pada kesempatan itu, Dr. Najam juga meminta Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Sumbawa dan masyarakat Kec. Labuhan Badas untuk tetap menjaga netralitas pilkada, profesional dan tidak memihak kepada para kontestan pemilu.
Dalam penyerahan ini, Dr. Najam didampingi Wakil Ketua 1 DPRD Kab. Sumbawa, Kepala Dinas Pertanian Kab. Sumbawa, Kepala BKAD Kab. Sumbawa, Camat Labuhan Badas serta beberapa Kepala Desa.(MS/SP)
Komentar